Cara Mendapatkan Kode Verifikasi WhatsApp Lewat Email

Cara Mendapatkan Kode Verifikasi WhatsApp Lewat Email

Cara mendapatkan kode verifikasi WhatsApp lewat email sebenarnya tidak bisa kamu lakukan.

Pasalnya, pihak WhatsApp belum menyediakan layanan verifikasi lewat email hingga saat ini.

Verifikasi dalam aplikasi WhatsApp hanya bisa kamu lakukan dengan menggunakan nomor HP aktif saja.

Meskipun begitu, kamu bisa melakukan verifikasi login WhatsApp dan verifikasi dua langkah melalui email.

Tentunya, verifikasi lewat email akan meningkatkan keamanan pada akun WA milikmu sendiri.

Nah, bagi kamu yang ingin mengetahui bagaimana cara verifikasi WhatsApp lewat email, maka bisa simak ulasannya di bawah ini.


Baca juga: 6 Cara Melihat Pesan WA yang Sudah Dihapus, Ampuh!


Verifikasi Dua Langkah WhatsApp Lewat Email

Supaya bisa melakukan verifikasi dua langkah WhatsApp lewat email, kamu harus menautkan email terlebih dahulu pada akun WA dengan cara berikut:

  1. Pertama, silakan masuk ke aplikasi WhatsApp dan klik ikon titik tiga di bagian kanan atas.
  2. Klik menu ‘Setting’ atau ‘Setelan’, kemudian klik opsi ‘Verifikasi Dua Langkah’.
  3. Pada bagian ini, kamu akan melihat ada tiga opsi, yaitu nonaktifkan, ubah PIN, serta ubah alamat email.
  4. Kamu bisa opsi ‘Ubah Alamat Email’, kemudian masukkan alamat email yang akan digunakan.
  5. Masukkan lagi alamat email tersebut untuk melakukan konfirmasi.
  6. Selesai, proses verifikasi dua langkah lewat email pun sudah berhasil kamu lakukan.

Verifikasi Login WhatsApp Lewat Email

Cara verifikasi login WhatsApp lewat email bisa kamu lakukan melalui langkah-langkah berikut.

  1. Ketika kamu akan login ke akun WhatsApp, maka bisa pilih opsi ‘Lupa PIN’.
  2. Kemudian, klik tombol ‘Kirim email’ dan masukkan email yang sudah kamu daftarkan sebelumnya.
  3. Cek ‘kotak masuk’ email supaya mendapatkan link yang sudah dikirimkan oleh pihak WhatsApp.
  4. Kamu bisa langsung mengklik link-nya, supaya langsung diarahkan ke aplikasi WhatsApp.
  5. Apabila sudah masuk kembali ke WhatsApp, kamu bisa klik ‘Konfirmasi’.
  6. Selesai, kamu pun bisa langsung masuk ke aplikasi WhatsApp dengan mudah tanpa perlu nomor HP.

***

Itulah beberapa cara mendapatkan kode verifikasi WhatsApp lewat email yang bisa kamu ketahui.

Melalui verifikasi kode via email, maka akan WhatsApp milikmu akan lebih aman dan terhindar dari segala bentuk peretasan oleh pihak tidak bertanggung jawab.

Sekarang, ada loh aplikasi WhatsApp yang memiliki lebih banyak fitur-fitur menarik yang bisa kamu download secara gratis, yaitu GBWhatsApp. Dengan GBWhatsApp, kamu bisa menyembunyikan status online, menonaktifkan last seen, dan fitur lainnya.

Originally posted 2022-08-05 09:23:24.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *